obat ejakulasi dini |
Vemale.com - Hydrocele dan varicocele. Penyakit sistem reproduksi yang menyerang kaum pria. Mungkin, sebagian dari Anda belum pernah mendengar nama penyakit sebelumnya. Makanya, tidak ada salahnya jika Anda menyimak penjelasan berikut Ladies.
Seperti apa sih penyakit hydrocele dan varicocele tersebut? Bahaya nggak?
Menurut lansiran www.thirdage.com, hydrocele dan varicocele merupakan sebuah pembengkakan yang terjadi pada skrotum pria. Hydrocele ini merupakan cairan yang terdapat dalam testicle sementara varicocele sendiri terjadi jika darah menyumbat pada bagian pembuluh yang terdapat dalam skrotum. Kondisi tersebut tentu menimbulkan rasa sakit pada organ kelamin pasangan Anda. apalagi jika yang menderita masih bayi yang belum bisa mengatakan rasa sakitnya.
Terdapat dua jenis hydrocele yakni communicating dan noncommunicating. Jenis hydrocele communicating ini sering ditemukan pada organ kelamin bayi sedangkan untuk noncommunicating dapat ditemui pada segala jenis usia. Sementara itu, varicocele sering ditemukan pada remaja dan pria dewasa.
Parahnya lagi nih, varicocele ini dapat berisiko kemandulan pada pria dan baru dapat terlihat ketika pria tersebut sudah dewasa dan dinyatakan mandul. Sementara jenis communicating hydrocele tidak terlalu membahayakan seperti varicocele, tapi tetap saja bisa menimbulkan rasa sakit pada organ kelamin pria.
Nah Ladies, ada baiknya jika Anda selalu mengontrol kondisi bayi Anda untuk mengetahui adanya dua kelainan tersebut. Terlebih lagi, bayi bisa saja mengalami hydrocele meski tidak sebahaya varicocele.
Oleh: Rizana